KPA EMC²

KPA EMC² adalah organisasi kemahasiswaan milik FMIPA UNRI yang berhubungan secara garis koordinasi dengan lembaga kemahasiswaan tertinggi di FMIPA Universitas Riau dan UKM Mapalindup Universitas Riau yang berorientasi pada pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mendukung pelestarian lingkungan hidup.

Pengabdian masyarakat merupakan salah satu Tridarma Perguruan Tinggi dan bentuk tanggung jawab sosial yang penting dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta mendukung pembangunan berkelanjutan di daerah-daerah yang membutuhkan. Desa Simpang Ayam, yang terletak di Kabupaten Bengkalis, Riau, dengan segala potensi dan tantangannya, merupakan lokasi yang ideal untuk dilakukannya kegiatan pengabdian masyarakat. Terletak di daerah yang...

Saat ini seperti banyak yang kita ketahui bahwa sampah terdapat dimana-mana, berbagai jenis dan berbagai bentuk. Banyak orang yang berfikir bahwa sampah itu harus dibuang karena dapat menyebabkan penyakit, namun tidak terfikir bahwa tumpukan sampah hasil pembuangan itulah yang lebih dapat membahayakan kehidupan kita kedepannya. Pada tanggal 5 Juni 2024 telah diperingati sebagai Hari Lingkungan...

Kita tidak pernah bisa menebak bencana apa yang akan datang. penyesalan dan kebingungan tentu akan mengahampiri ketika bencana itu terjadi. Sebagai manusia, evaluasi dan perbaikan diri akan menjadi alasan dengna harapan hal buruk yang sama tak terulang lagi… Hampir setengah tahun terakhir, Sumatera Barat (Sumbar) selalu dilanda bencana alam. Semenjak Gn Marapi erupsi, dilanjutkan adanya...

Indonesia itu beragam, ada yang indah, ada yang menawan, ada yang mengagumkan. Dibalik itu semua, ada pengorbanan yang harus di tumbalkan. TWKM 33 Aceh, ajang silaturahmi mapala se Indonesia. Provinsi penghasil tanaman menenangkan katanya. Aku yang seorang mapala, berkelana kesana dengan membawa nama singgasana pendidikan Riau untuk menampung segala “guru” dalam pandangan mataku. H-1 pembukaan,...

LAMBANG

Lambang KPA EMC² adalah segitiga berada di tengah-tengah setengah lingkaran yang ada di atas dasar warna putih dengan sudut lancip di bawah dengan arti lambang menunjukkan kedudukan di FMIPA UNRI serta menunjukkan KPA EMC² berorientasi pada lingkungan dan kelestarian alam yang berbasiskan penelitian di dasari sebagai perwujudan dan bakti kepada Tuhan Yang Maha Esa.

SEJARAH KPA EMC²

KPA EMC² merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa tingkat fakultas yang didirikan di Pekanbaru pada tanggal 10 oktober 1984 dan berkedudukan di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Riau. KPA EMC² bertujuan menghimpun, membina, menyalurkan potensi mahasiswa FMIPA UNRI, berperan aktif menjaga kelestarian dan keseimbangan lingkungan hidup.